Monday, 10 January 2022 | 15:35 Wita

Mahasantri Sekolah Dai Hidayatullah SultanBatara Rihlah Penguatan Rohani

Editor: admin
Share

HidayatullahSulsel.com –– Sekolah Dai Hidayatullah (SDH) SultanBatara menyelenggarakan kegiatan rihlah bagi mahasantrinya di Parengki, Pinrang, Sabtu-Ahad (7-8/1/2021).

Rihlah bertemakan Membangun Semangat Spiritual Da’i Lewat Tadabbur Alam itu berlangsung di taman Qur’an Hidayatullah Pinrang dengan beberapa rangkaian agenda refresing, lomba serta penguatan rohani dari beberapa asaatidz.

Mudir SDH Ust Habibi Nursalam memberikan spirit agar setelah rihlah iman para mahasantri semakin bertambah dan semangat dalam beribadah, serta belajarnya makin meningkat.

Dosen Qur’an SDH Sultanbatara Ust Ahmad Syahril juga memberikan penguatan. Turut juga hadir membersamai Ketua DPD Hidayatullah Parepare Ust Muharram, juga memberikan penguatan kelembagaan dan pengalamannya.

“Seorang da’i harus menjadi mujahid yang kuat dimanapun berada dan jadikan setiap pengalaman sebagai pelajaran,” ujarnya.

Ketua DPW Hidayatullah Sulsel Ust Drs Nasri Buhari hadir pada hari kedua rihla dan menitipkan nasihat.

Segenap pembina di SDH agar membuat program setiap pekan berupa gerakan bersih-bersih masjid di Kota Parepare , bekerja sama dengan DPD Hidayatullah Parepare.

SDH SultanBatara di bawah naungan 3 DPW 2DPW Hidayatullah Sulawesi Selatan, Barat dan Tenggara
Dan lewat dukungan full Kolaborasi BMH dan Posdai Sulsel.

Sekolah dengan pendidikan pengkaderan akselersi da’i ini sudah memasuki angkatan ke 3 tahun berasrama di Pesantren Hidayatullah Parepare.■ agus sail/*



BACA JUGA