Saturday, 5 March 2022 | 08:21 Wita

Syukur dan Taat Kepemimpinan, Tausiah Ustadz Imron di Hidayatullah Bulukumba

Editor: admin
Share

BULUKUMBA, HidayatullahSulsel.com — DPD Hidayatullah Bulukumba kembali mendapatkan kunjungan Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Hidayatullah Sulawesi Selatan.

Giliran Kadep Ekonomi DPW Sulsel Ustadz Imron Jufri bersilaturahmi dan didaulat menyampaikan tausiyah di masjid Pesantren Hidayatullah Bulukumba, Jumat (4/3/2022),

Dalamnya tausiah subuh ia mengingatkan dari amanah yang menjadi tanggung jawab untuk menjadi sarana mencari rahmat dan ridho, sehingga tercatat sebagai orang terpilih mendapatkan jaminan syurga Allah ta’alla.

“Kalau rejeki tolak ukur dengan bekerja keras maka kuli bangunan yang paling banyak mendapatkannya. Namun ternyata yang dititipkan rejeki hanya kepada orang yang bersyukur,” jelasnya.

Menurutnya, di Hidayatullah bukan orangnya yang dilihat. Siapa, asalnya dari mana, tapi amanahnya sebagai pemimpin.

“Bahwa di Hidayatullah itu ada sistem untuk mengantar kita taat kepada Allah, dengan prosedur taatnya kita kepada pemimpin di sekitar kita,” ujarnya.

Ia menguraikan visi misi Hidayatullah untuk membangun peradaban Islam, “Maka kita harus saling menguatkan, jangan mudah terpecah, karena tantangan kita semakin dahsyat untuk lebih banyak, terasa kehadiran kita di tengah masyarakat, maka spirit kita ini harus utama dikuatkan,” harapnya.

Kunjungan ini merupakan agenda rutin pendampingan oleh DPW Sulsel, dalam mengeksiskan program. “Pendampingan sangat besar pengaruhnya dalam menjalankan roda organisasi dengan baik,” ucap Ketua DPD Hidayatullah Bulukumbas Ustadz Suparman yang sudah memasuki tahun 5 menahkodai DPD Hidayatullah di Butta Panritalopi Bulukumba.(Abu syawal)