Monday, 4 July 2022 | 11:59 Wita

Ponpes Hidayatullah Parepare dan SDH Bekali Kemampuan Bekam dan Mantapkan Tahsin Santri

Editor: admin
Share

PAREPARE, HidayatullahSulsel.com — Pesantren Hidayatullah Parepare menggelar dua kegiatan secara bersamaan Dauroh Tahsin santri putra dan Pelatihan Bekam Sekolah Da’i Hidayatullah (SDH), 4 Juli 2022.

Kegiatan Dauroh Tahsin menghadirkan Ustadz Ahmad Syahril, Kadep Dakwah Pemuda Hidayatullah Sulsel sebagai pemateri tunggal. Sementara pada kegiatan Pelatihan Bekam diisi langsung oleh Mudir SDH Ustadz Habibi Nursala

Dauroh diselenggarakan di gedung SD Integral Taman Qur’an Hidayatullah Parepare selama 3 hari 4-7 Juli 2022 bertajuk “Dauroh Tahsin dan Simaan Akbar” diikuti 30 santri SMP dan 10 santri SMA.

Pembukaan dauroh dihadiri Ketua Yayasan dan Sekertaris yayasan, Ketua LPIH, Kepala sekolah SMP dan SMA dan dibuka oleh Ketua Yayasan Ar Risalah Pesantren Hidayatullah Parepare Ustadz Abd Djabbar SE.

Ia mengatakan kegiatan ini akan menguatkan literasi berQur’an kelak ini akan menjadi bekal santri untuk mendakwahkan dan membumikan Al Qur’an. “Kita targetkan kedepan identitas santri Hidayatullah Parepare adalah bacaan Qur’annya berstandar sanad,” tegasnya.

Ketua Lembaga Pendidikan Integral Hidayatullah (LPIH) Parepare Muhammad Erwin mengapresiasi dan mensupport kegiatan ini. “Karena kegiatan seperti inilah yang akan menunjang dan mengantar sabtei sekalian menjadi pemuda yang berguna untuk bangsa dan negara serta ummat muslim pada umumnya,” ujarnya.

Untuk praktek pelatihan bekam berlangsung di Masjid Al Mubarak Hidayatullah Parepare dengan peserta mahasantri SDH Sultanbatara. Kegiatan itu melengkapi kegiatan sebelumnya pelatihan praktek penyenggaran jenazah.

“Bekam merupakan cara mulia karena inilah pengobatan tertua di dunia yang semua nabi pernah melakukannya, dan merupakan salah satu modal keahlian para mahasantri untuk bagaimana bisa bermanfaat untuk orang banyak minimal untuk kesehatan keluarga dan dapat menjadi ladang amal jariyah kelak,” jelas Ustad Habibi.■ Sa’il

*) Simak foto kegiatan di akun FB HidayatullahSulsel.com (@DPWHidayatullahSulsel)



BACA JUGA