Monday, 19 September 2022 | 05:46 Wita

Santri Tahfizh Putra Ponpes Hidayatullah Salaonro Juara STQ/MTQ Soppeng

Editor: Humas DPW Hidayatullah Sulsel
Share

SOPPENG, HidayatullahSulsel.com — Tiga santri Tahfiz Putra Ponpes Hidayatullah Salaonro Soppeng mengikut audisi seleksi STQ/MTQ tingkat Kabupaten Soppeng.

Kegiatan yang berlangsung di Gedung Aula dan Masjid kantor Kemenag Soppeng itu berlangsung selama dua hari pada pekan lau, (6 – 7/9/2022).

Lomba tahfiz 1 juz dan 5 juz ini diikuti ratusan peserta dari beberapa pondok pesantren, MAN, MTS seluruh Soppeng.

“Kami di Hidayatullah Salaonro mengikutkan tiga santri putra atas nama Madi SMP Arfa dari SD, dan Abdi SMP. Alhamdulillah salah satu santri atas nama Madi mendapat juara dalam audisi ini semoga memberi dampak positif kepada pondok tahfiz ini,” harap Ketua DPD Hidayatullah Soppeng Ir H Muhammad Arif Ssos di Salaonro, pekan ini.

Santri yang meraih juara tersebut saat ini duduk sebagai siswa di SMP kelas 2 dengan hafalan Qurannya sudah lebih 20 juz.

Ia berharap ke depannya para santri dan pondok bisa lebih berprestasi lagi dengan persiapan yang matang dan memadai.

“Untuk audisi ini kami kurang persiapan karena didadak oleh pihak panitia. Beda kegiatan tahun-tahun sebelumnya kami dapat juara 3 orang atau 4 orang mulai untuk kategori 10 juz, 20 juz, 30 juz. Malah pernah memborng semua juara 1, 2, dan juara 3,” urainya.(*)


Tags:

BACA JUGA