Monday, 10 January 2022 | 11:04 Wita

Pemda Sinjai Ajak DPD Hidayatullah Sinergi Program Dakwah

Editor: admin
Share

SINJAI, HidayatullahSulsel.com — Dewan Pengurus Daerah (DPD) Hidayatullah Sinjai melakukan audiensi kepada Bupati Sinjai di kediaman resmi bupati, Jumat (7/1/2021).

Kunjungan silaturrahim tersebut sebagai rangkaian menyukseskan menyelenggaraan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) gabungan Hidayatullah Sinjai, Bulukumba dan Selayar, Sabtu (8/1/2021).

Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa sangat merespon program dakwah Hidayatullah, di antaranya adalah rumah Qur’an/rumah tahfidz dan pondok pesantren.

Hadir pada kunjungan tersebut jajaran pengurus DPD Hidayatullah Sinjai, dipimpin Ketua DPD Ust Ahmad Tanwir Qulub. Turut hadir Kadep Dakwah DPW Hidayatullah Sulsel Ust Reskyaman.

Selain memaparkan program Rumah Qur’an/rumah tahfidz serta penyelenggaraan rakerda, juga diutarakan rencana pendirian ponpes Hidayatullah Sinjai di Kecamatan Sinjai Tengah.

Respon bupati yang positif terhadap program Hidayatullah, dinilai karena memiliki visi dan misi yang sama dengan pemerintah, salah satunya dibidang keagamaan yakni mencetak penghafal Quran.

“Saat ini sudah ada 40 penghafal Qur’an yang telah dicetak melalui program pemerintah Sinjai,” ungkap Andi Seto.

Ia berjanji akan meminta Sekda Sinjai untuk berkoordinasi lebih lanjut sehingga terjalin kerjasama antara Pemda dan Hidayatullah di Sinjai.

“Pemda Sinjai akan menyiapkan anggaran khusus bagi pembangunan ponpes Hidayatullah Sinjai, apabila telah berjalan program kepesantrenan. Segera masukkan proposal, khusus untuk pengadaan pinjam pakai mobil Pemda,” lugasnya.

Terungkap pula pada kesempatan tersebut, rencana pembentukan yayasan Islamic Centre untuk mengelola gedung tersebut.

“Ada 10 ruangan di gedung tersebut, dan salah satu ruangan bisa diupayakan untuk sekretariat Hidayatullah Sinjai,” harapnya.■



BACA JUGA