Thursday, 7 April 2022 | 17:23 Wita
Empat Da’i Ponpes Hidayatullah Towuti Safari Ramadhan ke Mahalona
LUTIM, HidayatullahSulsel.com — Sebanyak empat da’i Pondok Pesantren Hidayatullah Towuti dilepas melakukan Safari Ramadhan di beberapa tempat di Kecamatan Mahalona, Luwu Timur, Kamis (7/4/2022).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Pimpinan Pondok Pesantren Hidayatullah Towuti, Ustadz Irwan Mujahid MPd didampingi tiga da’i tangguh diantaranyaUstadz Mukhtar Colle, Ustadz Abu Hurairah Lc dan Ustadz Muhaimin.
Kegiatan yang bertema “Raih Keberkahan Ramadhan dan Suksek Pelayanna Ummat” ini menjadi bagian dari agenda silaturrahmi da’i Hidayatullah untuk lebih dekat kepada masyarakat luas.
“Kegiatan ini adalah Safari Ramadhan sebagai bentuk pelayanan kita dari Da’i Hidayatullah sebagai ajang silaturrahmi antara sesama muslim di bulan ramadhan. Selain itu, kegiatan ini juga sekaligus safari dakwah di wilayah kecamatan Mahalona dan sekitarnya,” jelas Irwan.
Safari Ramadhan tersebut oleh dua tim safari yang masing masing terdiri dari empat da’i. Dan da’i yang diutus bergiliran berdakwah di beberapa daerah di wilayah Mahalona.
“Ada delapan da’i kita dalam tim safari ini. Kelompor satu saya yang pimpin dan kelompok dua dipimpin oleh Ustadz Aryadi selaku Kepala Departemen Dakwah dan Pelayanan Ummat Ponpes Hidayatullah Towuti,” terang Irwan.■ Ridwan Gagah
TERBARU
-
View From Leading: Best Have Actually Limits, Also | Autostraddle
22/11/2024 | 17:14 Wita
-
Mostbet: Enhancing Your Betting Adventure
21/11/2024 | 19:34 Wita
-
Ideas on how to Transition to really Go On a romantic date From a dating website
21/11/2024 | 14:20 Wita