Friday, 24 March 2023 | 17:40 Wita

Hidayatullah Makassar-Mujahidah Sulsel Tebar Quran di TPA Pangkep

Editor: Humas DPW Hidayatullah Sulsel
Share

Makassar, HidayatullahSulsel.com — Dewan Pengurus Daerah (DPD) Hidayatullah Makassar melalui Departemen Dakwah menyalurkan mushab program wakaf al Quran ke pelosok Kabupaten Pangkep, Jumat 24/3/2023

Proses penyaluran al Quran bekerjasama dengan Komunitas Mujahidah Sulawesi Selatan ke lembaga pendidikan dan masjid yang membutuhkan di pelosok Pangkep.

Ketua Departemen Dakwah DPD Hidayatullah Makassar Ustadz Firdaus Umar SHi berharap dengan menyebarkan al Quran tersebut bisa lebih mendekatkan umat Islam kepada pedoman hidupnya yaitu al Quran.

Ia juga menyampaikan, “Kita juga memastikan penerima wakaf al Quran memiliki guru pengajaran al Quran dan ilmu keislaman sehingga tujuan penyaluran al Quran untuk menambah keilmuan”.

Sementara itu, Kordinator Komunitas Mujahidah Sulsel, Ernawati, menyampaikan, “Tahap awal penyaluran Quran ini dilakukan ke TPA-TPA di desa wilaya hPangkep yang sudah disurvey terlebih dahulu oleh tim survey Mujahidah Sulsel.” (Edi Qays)



BACA JUGA