Monday, 27 May 2024 | 05:52 Wita

Lagi, Hidayatullah Parepare Buka RQH. Unit ke 10

Editor: admin

HidayatullahSulsel.com — Dewan Pengurus Daerah (DPD) Hidayatullah Parepare kembali membuka Rumah Qur’an Hidayatullah (RQH).

Bertempat di kediaman H Ramli di Jalan Lasinrang, Soreang ,Kota Parepare, RQH Hj Netti Herawati merupakan unit kesepuluh resmi dilaunching Sabtu, 17 Dzulqa’dah Malam 1445 H (25/05/2024).

Pembukaan RQH tersebut setelah dua hari sebelumnya DPD Hidayatullah Parepare meresmikan RQH ke 9.

“Alhamdulillah menyambut niat baik tuan rumah dan jama’ah maka tak berselang lama RQH Ke 10 diresmikan,” ujar Ketua DPD Hidayatullah Parepare Ahmad Syahril SPd.

Launching RQH Hj Netti Herawati dihadiri seluruh perwakilan elemen organisasi. Perwakilan DPW, Kampus Madya, Gerai BMH, POS Da’i, Sekolah Da’i, serta orpen Pemuda dan Mushida.

“Kita bersyukur telah dipertemukan dengan orang-orang baik seperti tuan rumah dan keluarga besar H Ramli. Niatan beliau menjadikan rumahnya sebagai wasilah pembelajaran Qur’an akhirnya tercapai malam ini, maka kita semua yang hadir patut mendukung dan support penuh terselenggaranya Kegiatan-kegiatan Qur’ani dirumah ini,” harap Ust Ahmad Syahril.

Ia mendoakan dengan keberadaan RQH menjadi sebab kampung atau kompleks perumahan akan semakin berkah karena ada tempat yang didalamnya digaungkan tilawah Al Qur’an.

Penamaan RQH Hj Netti Herawati mengabadikan nama dari almarhumah istri H Ramli.

“Alhamdulillah terima kasih banyak kepada program dakwah pelayanan ummat DPD Hidayatullah Parepare, niatan kami selama ini akhirnya terwujud. Harapan kami selaku tuan rumah mudah-mudahan RQH ini awet, orang-orang yang belajar di sini nantinya istiqomah sampai bisa menterjemahkan Al Qur’an serta menjadi pahala jariyah bagi keluarga kami sendiri” harap H Ramli.

Kadept Dakwah DPW Hidayatullah Sulsel Ustadz Rezkiyaman SW SPd MM dalam sambutan pembukaan RQH berpesan bahwa kesempurnaan sholat itu merujuk pada bacaan Qur’an yang sempurna.

“Bacaan surah Al Fatihah kita harus sesempurna mungkin karena ia adalah rukun sholat, bacaan Qur’an yang sempurna akan menentramkan hati bahkan kehidupan kita, silahkan kita rasakan,” ujarnya.

Menurutnya, waktu yang kita khususkan bersama Qur’an maka akan berefek besar bagi kehidupan kita karena ia adalah pedoman hidup.

“Hadirnya RQH ini InSyaa Allah menjadi wasilah kemudahan bagi kita tuk lebih giat belajar Qur’an,” harapnya.

Pada kesempatan ini Yayasan Kampus Madya Ar Risalah Hidayatullah Parepare sebagai partner sinergi berkesempatan mempromosikan program Pendidikan yang diselenggarakannya.

Ketua Yayasan Ar risalah Ustadz Abdul Jabbar SE memohon doa dan sinergi dari orang tua santri yang hadir untuk terus istiqomah bersama-sama mendidik generasi milenial dan selalu mendekatkan hari-harinya dengan Qur’an, seperti halnya pembelajaran yang ada di sekolah Ar Risalah.

Ibu Hasna perwakilan dari jama’ah RQH tertua di Parepare menyampaikan testimoninya selama belajar di RQH,

Ia mengaku bacaan Qur’anbya sudah standar setelah melewati beberapa tahap pembelajaran di RQH Husnul Khatimah, karena setiap buku paket yang diajarkan pembimbing itu relevan dengan keadaan.

“Pesan kami kepada ibu-ibu nantinya yang belajar di sini Sabarki’ belajar Qur’an In Syaa Allah lambat laun akan fasih,” ujarnya.(Abu Haniyyah)



BACA JUGA

SULSEL TODAY